Tenggiri Bumbu Kuning |
Salah satu menu praktis namun lezat yang bisa Anda nikmati sebagai teman makan nasi adalah ikan tenggiri bumbu kuning. Menu ikan tenggiri goreng ini mudah dipersiapkan karena hanya membutuhkan bumbu-bumbu yang ada di dapur dan proses memasaknya pun tidak lama. Rasa ikannya yang gurih manis pun cocok berpadu dengan aneka bumbu dapur, menghasilkan lauk yang menggugah selera.
Memilih Ikan Tenggiri Mentah
Saya membeli ikan mentah di pasar tradisional bagian penjual ikan laut. Ikan yang saya pilih adalah yang masih padat dagingnya dan mengilat kulitnya; tanda kondisi ikan masih baik. Oleh si penjual, ikan dipotong-potong melintang dengan potongan yang rapi dan daging yang utuh. Bila Anda juga ingin membeli di pasar, pastikan beli ikan dengan daging yang juga masih baik. Jangan membeli yang dagingnya telah lembek kendur sehingga tidak hancur saat dipotong. Ikan jenis ini biasanya tidak tahan lama bila disimpan di freezer dan harus segera dimasak.
Ikan tenggiri memiliki rasa yang gurih dan lezat. Dagingnya tidak terlalu berbau amis dan rasanya cenderung netral. Karenanya, ikan ini dapat dimasak dengan banyak bumbu menjadi berbagai makanan. Salah satunya seperti yang saya tuliskan di bawah ini.
Bahan-bahan Ikan Tenggiri Bumbu Kuning :
- Ikan tenggiri 1/2 kg (diiris melintang).
- Kunyit 2 ruas.
- Bawang putih 6 siung sedang.
- Garam secukupnya.
- Cuka (sedikit saja).
Proses Memasak
- Haluskan bumbu yang terdiri dari kunyit, bawang putih, dan garam. Kemudian, balurkan di daging ikan ditambah beberapa tetes cuka. Bolak-balik daging ikan hingga seluruh permukaannya dibaluri bumbu. Diamkan hingga kurang lebih 20 - 30 menit.
- Panaskan minyak di penggorengan kemudian masukkan ikan tenggiri. Goreng hingga permukaannya kuning agak kecokelatan. Tiriskan hingga minyaknya berkurang. Ikan tenggiri siap disajikan dan dimakan hangat-hangat bersama nasi.
- Selain digoreng, filet ikan tenggiri juga dapat dibuat menjadi bakso ikan. Rasa dagingnya yang sudah gurih hanya membutuhkan sedikit saja bumbu tambahan untuk memperkuat rasa. Bakso ikan tenggiri dapat dinikmati hangat-hangat bersama irisan daun bawang dan bawang goreng.
Apakah Anda punya resep ikan tenggiri goreng lainnya? Mari bagi resepnya di sini!
0 komentar:
Posting Komentar